Cara Menghaluskan Telapak Tangan dan Kaki

Kulit telapak tangan dan kaki yang kasar, kapalan, serta kulit yang mengelupas bisa membuat kita menjadi tidak percaya diri. Berbagai produk kecantikan pun dicoba untuk membuat kulit menjadi halus. Namun, belum cukup hanya dengan menggunakan produk kecantikan karena kulit kasar dapat dipengaruhi oleh faktor dari dalam (diturunkan oleh genetik), juga faktor dari luar seperti pola makan, cuaca, paparan sinar matahari, polusi dan perawatan kulit yang salah.

cara menghaluskan telapak tangan dan kaki


Cara Melembutkan Telapak Tangan dan Kaki

Untuk membuat telapak tangan dan kaki halus dan lembut, ikuti langkah-langkah berikut.

Menghaluskan Telapak Tangan

  1. Biasakan mencuci tangan setelah beraktivitas mengguakan sabun yang mengandung pelembab.
  2. Hindari kontak langsung dengan deterjen, kenakan sarung tangan ketika mencuci.
  3. Coba rendam tangan ke dalam air hangat yang telah diberi sedikit minyak almond selama kurang lebih 10 menit, kemudian bilas dan keringkan.
  4. Sebelum tidur cobalah oleskan minyak almond yang dicampur dengan minyak zaitun, lakukan secara rutin.
  5. Gunakan pelembab setelah mandi dan ketika akan melakukan kegiatan di luar ruangan.

Menghaluskan Telapak Kaki

  1. Hindari penggunaan sepatu yang terlalusempit dan gunakanlah sandal saat berada di rumah.
  2. Sebelum tidur, cobalah rendam kaki ke dalam air hangat yang telah dicampur dengan lemon, garam dan minyak esential untuk mengurangi kotoran kaki dan melembutkan tumit yang kasar.
  3. Gosoklah kaki menggunakan batu apung secara memutar, gerakan ini dapat menghaluskan kulit dan menghindari kulit dari iritasi.
  4. Oleskan lotion khusus kulit kering/pecah untuk melembabkan kulit di sekitar telapak kakai, pilihlah loion yang mengandung AHA (Alpha Hydroxy Acid) atau bisa dengan mengoleskan petroleum jelly.
  5. Terakhir kenakanlah kaus kaki untuk "mengunci" lotion yang telah dioleskan dan menmepertahankan kelembaban kulit kaki.

Nah, itulah beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk menghaluskan tangan dan kaki, lakukanlah secara rutin dan teratur agar mendapatkan hasil yang maksimal.

Referensi:

Dilansir dari berbagai sumber.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url